Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

7 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Memiliki Hewan Piaraan

Reporter

image-gnews
Kucing.
Kucing.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Apa hewan piaraan kamu? Rasanya senang dan gemas bukan, setiap hari bermain bersama mereka. Sebelum memelihara hewan piaraan, kamu harus siap dengan segala persiapan dan risikonya. Tips memelihara hewan piaraan ini akan membantu kamu yang ingin memulai melakukannya. 

Makanan

Hewan piaraan  terbanyak yang berada hampir di setiap rumah yaitu kucing dan anjing. Dua hewan tersebut menggemaskan dan setia kepada sang pemilik. Memiliki kedua peliharaan ini memang bisa menghilangkan stres yang kita alami. Tapi, kita harus memikirkan perawatan dan kesehatannya, lho. 

Seperti saat memberikan makan, pilihlah makanan yang cocok untuk mereka atau konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter hewan untuk mendapatkan hasil terbaik. Jika kamu mendapati hewan peliharaan kamu mencret atau murung bisa jadi mereka tidak cocok dengan makanan yang kamu beri.

Pintu Toilet Tertutup

Terkadang hewan piaraan senang bermain air atau bahkan meminum air di toilet. Maka dari itu kamu sebagai majikan perlu waspada dengan hal ini agar mereka terhindar dari penyakit akibat meminum air toilet atau bahkan terpeleset di toilet. Jangan lupa untuk selalu menutup pintu toilet.

Jadwal Vaksin

Tidak hanya manusia saja yang memerlukan vaksin, akan tetapi hewan pun juga harus divaksin untuk terhindar dari rabies dan beberapa penyakit lainnya. Biasanya ada waktu di mana mereka vaksin sama seperti bayi.

Kabel Listrik

Baik anak anjing ataupun kucing mereka gemar sekali bermain jika melihat tali. Mereka bisa mengunyah dan menggigit-gigitnya. Nah ini yang harus diperhatikan. Mereka bisa saja menggigit kabel listrik yang berbahaya. Sebaiknya jika memang peliharaan kamu tidak di dalam kandang, hindarkan dari kabel listrik saat berada di dalam rumah.

Pastikan kamu untuk menyimpannya dengan benar di tempat yang aman, sebab kucing bisa mengira itu seutas tali yang sama dengan mainan mereka.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pintu Pagar Tetap Tertutup

Baik anjing maupun kucing, melihat celah sedikit saja mereka ingin tahu. Kucing dan anjing memang gemar bermain, maka dari itu penting untuk memperhatikan setiap celah yang bisa membuat mereka kabur dan membuatnya hilang.

Siapkan Kebutuhan Mereka

Jangan hanya sekadar memberi mereka makan saja. Para hewan piaraan ini juga membutuhkan perawatan seperti perawatan untuk bulu mereka agar tetap sehat dan terhindar dari kutu. Cara satu ini sangat mudah bahkan kamu bisa melakukannya sendiri di rumah, dengan mempersiapkan terlebih dahulu peralatan yang dibutuhkan seperti shampo, bedak hewan, sisir untuk bulu hewan, parfum hewan dan keperluan lainnya.

Pilihlah Hewan Sesuai dengan Kepribadian dan Keuangan

Memilih hewan piaraan sesuai dengan kepribadian memang penting, karena untuk kenyamanan bagi hewan dan juga si majikan. Selain memilih hewan berdasarkan kepribadian yang harus diperhatikan selanjutnya yaitu masalah biaya untuk merawatnya.

Misalnya saja kamu ingin memelihara kucing. Kamu harus menyiapkan dana untuk membeli makanannya, perawatan bulu dan kesehatannya.

Maka dari itu penting untuk mempertimbangkan dan menghitung dana yang akan dikeluarkan agar hewan terawat dengan benar. Jika dirasakan sudah mencukupi kamu bisa merawatnya dengan baik dan benar. Bagaimana, sudah siap memiliki hewan piaraan?

Artikel ini sudah tayang di Riksocial

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tak Banyak Diketahui Orang, Ini Fungsi Utama Kumis Kucing

8 hari lalu

Ilustrasi kucing (Pixabay)
Tak Banyak Diketahui Orang, Ini Fungsi Utama Kumis Kucing

Banyak yang tidak mengetahui jika kumis kucing membantu kucing mendarat dengan selamat ketika melompat tingggi. Berikut fakta lainnya.


5 Kepribadian Kucing yang Perlu Anda Ketahui

8 hari lalu

ilustrasi kucing bengal (pixabay.com)
5 Kepribadian Kucing yang Perlu Anda Ketahui

Penting untuk memahami dan mengenali berbagai macam kepribadian kucing peliharaan Anda.


8 Tips Merawat Kucing Anggora

8 hari lalu

Pengunjung menggendong seekor kucing di MEOW Cat Cafe di Kota Gaza, 20 Agustus 2023. Selain menikmati hidangan, pengunjung dapat bermain bersama 14 kucing Persia, Anggora Turki, dan kucing hibrida di kafe ini. REUTERS/Mohammed Salem
8 Tips Merawat Kucing Anggora

Kucing anggora memerlukan perhatian khusus dalam hal perawatan bulu dan kebersihan.


7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

8 hari lalu

Ilustrasi kucing (Pixabay)
7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.


IPB Buka Fasilitas Penitipan Hewan Peliharaan, dari Kucing sampai Babi

16 hari lalu

Rumah Sakit Hewan Pendidikan (RSHP) milik Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis (SKHB) IPB University membuka fasilitas penitipan hewan peliharaan pada saat hari raya. Fasilitas tersebut merupakan yang terbesar se-Asia Tenggara. IPB.ac.id
IPB Buka Fasilitas Penitipan Hewan Peliharaan, dari Kucing sampai Babi

Fasilitas milik Rumah Sakit Hewan Pendidikan Sekolah Kedokteran Hewan dan Biomedis IPB University ini diklaim yang terbesar se-ASEAN.


Tempat Penitipan Hewan Peliharaan Laris Jelang Lebaran, Berapa Tarifnya?

17 hari lalu

Ilustrasi penitipan hewan. TEMPO/M Taufan Rengganis
Tempat Penitipan Hewan Peliharaan Laris Jelang Lebaran, Berapa Tarifnya?

Tempat penitipan hewan, terutama kucing dan anjing, banyak dimanfaatkan oleh masyarakat yang hendak mudik lebaran.


Tak Disediakan Vaksinasi Meski Flu Singapura Merebak, Ini Penjelasan IDAI

19 hari lalu

Flu Singapura.
Tak Disediakan Vaksinasi Meski Flu Singapura Merebak, Ini Penjelasan IDAI

Vaksin untuk menangkal penyebaran flu Singapura belum ada di Indonesia, padahal tingkat penyebaran dan infeksinya cukup signifikan mengalami lonjakan.


Jika Ditinggal Mudik Lebaran, Berapa Lama Kucing Bertahan Tanpa Makan?

23 hari lalu

Seekor kucing liar tampak duduk di atas tiang pembatas dekat Zebra Cross saat pekerja kantoran dan warga menyeberangi jalan, di Jalan Dr. Prof. Satrio, Karet Kuningan, Jakarta Selatan, Senin, 12 Februari 2024. Berdasarkan data Pet Secure, Indonesia masuk dalam negara dengan populasi kucing terbanyak di dunia. TEMPO/Imam Sukamto
Jika Ditinggal Mudik Lebaran, Berapa Lama Kucing Bertahan Tanpa Makan?

Kucing merupakan makhluk hidup yang butuh makan. Namun apa jadinya jika kucing kekurangan makan karena tertinggal saat mudik.


Anjing Ini Kembali Bertemu Pemiliknya Usai Insiden Ketinggalan Pesawat dan Hilang di Bandara

24 hari lalu

Orang-orang berdiri di area tiket maskapai Alaska Airlines di Sea-Tac International Airport Jumat, 10 Agustus 2018, di SeaTac, Washington, AS.[AP Photo / Elaine Thompson]
Anjing Ini Kembali Bertemu Pemiliknya Usai Insiden Ketinggalan Pesawat dan Hilang di Bandara

Maskapai penerbangan menerbangkan kembali pemilik anjing yang hilang di bandara


5 Tips Merawat Kucing Setelah Melahirkan

25 hari lalu

Ilustrasi kucing anggora (unsplash/Hiroko Sekine)
5 Tips Merawat Kucing Setelah Melahirkan

Berikut adalah beberapa langkah penting untuk membantu merawat kucing dan bayinya setelah persalinan.