Wiskul dan Naik Bianglala di AEON Mall Cakung, Ajib Banget

Reporter

Mbakgoes

Senin, 30 Juli 2018 13:29 WIB

Mal Cakung menjadi wahana belanja dan hiburan masyarakat di Jakarta Timur.

TEMPO.CO, Jakarta - Berlibur gak perlu jauh-jauh, ada AEON Mall Cakung yang menggoda banget.

Jadi begini, rencana semula gue dan kawan-kawan akan menghabiskan akhir pekan ini di sebuah villa di puncak, Bogor. Acara sudah disiapkan sejak berbulan-bulan sebelumnya, maklum karena kebanyakan personel adalah wartawan dan kadang Sabtu-Minggu harus masuk jadi harus disetting jauh-jauh hari agar tidak mengganggu kinerja.

Tapi apa daya, musibah terjadi sehingga villa tidak bisa digunakan tepat 3 hari sebelum liburan berlangsung. Nah, berhubung kami sudah stress berat butuh liburan, dan mumpung ada waktu bisa libur bareng-bareng akhirnya memutuskan untuk liburan di Jakarta ajah.

Kami yang dimaksud yakni gue, Ayu, Mbak Fenny, dan Mbak Ira yang kebetulan satu apartemen. Tapi ya itu tadi, karena kesibukan masing-masing, boro-boro sering ngobrol mah jam kerjanya aja pada gak ketemu, LOL. Anggota apartemen baru komplit kalau di atas jam 10 malam, dan itu pun udah jam bobo.

Ayu semula mengusulkan ke Kelapa Gading untuk wisata kuliner, tapi dulu kita sempat baca-baca soal wahana ferris wheels di AEON Mall Cakung. Jauh sih, tapi apa salahnya dicoba, sekali-kali main jauh. Akhirnya kita ubah tujuan ke Cakung.

Advertising
Advertising

Seperti biasa gue urusan riset wahana dan makan di mana kalo jalan-jalan. Supaya sampai di tujuan kita efektif jadwalnya.

Membulatkan niat, setelah usai bekerja rata-rata sampai siang hari, kami berangkat ke AEON Mal Jakarta Garden City yang ada di Cakung. Jaraknya dari tempat kami sekitar 32 km, dengan jarak tempuh 1 jam kalo gak macet. Alhasil?? Perjalanan lebih dari 1 jam karena macet bingitz.

Ini adalah mal terjauh yang kami kunjungi di Jakarta, tapi karena lagi niat akhirnya bisa sampai juga.

Sewaktu awal melihat, jujur gue terpana dengan perkembangan Cakung-Cilincing saat ini dibanding keadaan dua wilayah itu 7-8 tahun lalu sewaktu gue masih jadi wartawan perkotaan dan ngepos di Jakarta Timur.

Ya udah balik lagi ke AEON Mal Cakung, ini saudaranya AEON Mall yang ada di Tangerang itu. Hampir semuanya mirip, kecuali bagian adanya wahana bianglala atau ferris wheel ini.

Untuk ke wahana ini, begitu masuk mal-nya langsung ke lantai paling atas aja. Terus, siapkan uang tiketnya sebagai berikut:

- Rp 50 ribu untuk tiketnya per orang.

- Kalau kamu couple dan pengen berduaan aja, bisa bayar yang versi couple yakni Rp 160 ribu.

- Kalau pengen dapat yang interiornya bagus atau sekeluarga , dengan maksimal 7 orang, bisa pesan yang paket family atau VIP seharga Rp 350 ribu.

Tapi gue kasih tahu aja, mending ambil per orang aja Rp 50 ribu, kalo antrean gak padat banget, satu gondola bianglala bisa diisi kamu berdua doang kok. Gak kaya naek angkot yang harus isi 6 dulu baru bisa jalan.

Karena bianglala terus muter, pelan-pelan sih, kalo muternya cepet jadi biang kerok dong (apa sih), jadi sewaktu naiknya kita kaya naik metromini yang disetop tapi gak mau berhenti..cuma pelan-pelan jalan ajah.

Jadinya, kalau turun bianglalanya, ya kaya turun metromini atau kopaja, kaki kiri duluan untuk pijakan.

Durasi naik bianglala ini sekitar 15 menit, gak lama emang, dibandingi ama ferris wheel di Singapore yang bisa 30-40 menit, ya bayarnya juga beda ya bok.

Bianglala ini sangat direkomendasikan buat kamu yang ingin beromantis ria, atau menyatakan cinta. Kalau cinta diterima, turun bianglala lanjut jalan-jalan pegangan tangan atau pasang gembok cinta di lokasi dekat bianglala.

Kalau cinta kamu ditolak, buka pintu bianglalanya terus langsung jorokin aja ke bawah si orang yang nolak kamu barusan.

Eh ngomong-ngomong gembok, di sini juga disediakan gembok-gembok cinta ala Namsan Tower di Korea itu. Tadinya gue mau beli, tapi bukan tulis nama pasangan. Yang mau gue tulis adalah nomor rekening tabungan, biar awet hubungan gue ama duit-duit gue. Harganya sekitar Rp 25 ribu satu gembok.

Usai naik bianglala, area sekitar bianglala itu luas banget dan ada banyak jajanan. Buat yang berkeluarga jadi bisa habiskan waktu di sana lebih banyak, karena ada arena bermain buat anak-anak.

Ini kreatif sih jadi kalau ke Mal gak melulu cuma belanja, tapi ruang publiknya gede jadi bisa buat anak-anak (ya namanya Mal Jepang ya..niat bikinnya).

Kelar foto-foto di area bianglala, kami pun sibuk cari makanan di lantai ground floor, dan sesuai hasil riset kita makan di Tokugawa Okonomiyaki. Konon, ini tempat kuliner hits Jakarta.

Gue pesen fried rice dan beef okonomiyaki-nya dan dua-duanya ini…enak banget. Terutama nasi gorengnya ya!

Eh gila, gue pesen dua? Iya, selow, abis kok dua-duanya.

Makan beres, kami bergeser ke AEON supermarket untuk beli es krimnya yang legendaris itu, cuma Rp 10 ribu tapi enak beut. Ada rasa baru sebenernya Strawberry dan Cokelat, atau bisa dimix, tapi lagi habis sayangnya.

Ya gapapa, yang vanilla green tea juga enak.

Ya udah, sesungguhnya warga Jakarta, terutama Cakung dan Bekasi bisa berbahagia dengan kehadiran mal ini..Tapi kami, udah cukup sekali aja ke sana. Meskipun seru, ku tak mau kedua kali pergi ke Cakung karena jauhnya minta ampun.

Okay, sekian saja dan selamat jalan-jalan!

Tulisan ini sudah tayang di Mbakgoes

Berita terkait

7 Tempat Kuliner Ramadhan di Jakarta yang Ramai dan Lengkap

19 Maret 2024

7 Tempat Kuliner Ramadhan di Jakarta yang Ramai dan Lengkap

Ada banyak tempat kuliner Ramadhan di Jakarta yang bisa Anda coba. Seperti kawasan Benhil, Pasar Santa, Blok M, hingga Jalan Sabang.

Baca Selengkapnya

Ramai Disorot karena Disebut akan Dicabut, Apa Itu Program KJMU?

7 Maret 2024

Ramai Disorot karena Disebut akan Dicabut, Apa Itu Program KJMU?

KJMU dan KJP Plus merupakan sebuah program strategis yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk meningkatkan mutu pendidikan.

Baca Selengkapnya

Ini Cara Aktifkan Lagi NIK KTP DKI yang Nonaktif karena Tinggal di Luar Jakarta

26 Februari 2024

Ini Cara Aktifkan Lagi NIK KTP DKI yang Nonaktif karena Tinggal di Luar Jakarta

Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil akan menonaktifkan NIK KTP DKI warga yang berdomisili di luar Jakarta

Baca Selengkapnya

Banyak Warga Jakarta Gadaikan Emas dan Ponsel di Akhir 2023

6 Januari 2024

Banyak Warga Jakarta Gadaikan Emas dan Ponsel di Akhir 2023

Fenomena setiap akhir tahun, di luar emas, warga menitipkan barang elektronik di PT Pegadaian

Baca Selengkapnya

Warga DKI Tertarik Ide Anies soal 40 Kota Selevel Jakarta, tapi Ragu Eksekusinya

27 Desember 2023

Warga DKI Tertarik Ide Anies soal 40 Kota Selevel Jakarta, tapi Ragu Eksekusinya

Begini respons warga Jakarta soal ide pembangunan 40 kota setara Jakarta dari Anies Baswedan.

Baca Selengkapnya

Tak Puas dengan Capres, Warga Jakarta Berharap Debat Cawapres Lebih Baik

18 Desember 2023

Tak Puas dengan Capres, Warga Jakarta Berharap Debat Cawapres Lebih Baik

Debat cawapres dinilai bisa memengaruhi pemilih

Baca Selengkapnya

Debat Cawapres: Warga Jakarta Nantikan Gibran vs Mahfud Md

18 Desember 2023

Debat Cawapres: Warga Jakarta Nantikan Gibran vs Mahfud Md

Jelang debat cawapres, warga Jakarta percaya dengan kemampuan Muhaimin Iskandar dan Mahfud Md, tapi penasaran dengan Gibran

Baca Selengkapnya

AEON Mall Indonesia Gelar "SUPOGOMI" di AEON Mall BSD City

20 November 2023

AEON Mall Indonesia Gelar "SUPOGOMI" di AEON Mall BSD City

Tujuan Pembangunan Berkelanjutan AEON Mall Indonesia Gelar "SUPOGOMI" di AEON Mall BSD City

Baca Selengkapnya

Bantu Urus Perizinan, Pemprov DKI Gelar PTSP Goes to Mall di AEON dan Summarecon Kelapa Gading

6 November 2023

Bantu Urus Perizinan, Pemprov DKI Gelar PTSP Goes to Mall di AEON dan Summarecon Kelapa Gading

Dinas PMPPTSP DKI Jakarta melakukan sosialisasi perizinan dan nonperizinan terkait penanaman modal di sejumlah mal di Ibu Kota.

Baca Selengkapnya

Sekda DKI Minta Warga Jakarta Gemar Jalan Kaki untuk Kurangi Polusi

6 September 2023

Sekda DKI Minta Warga Jakarta Gemar Jalan Kaki untuk Kurangi Polusi

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengimbau warga Jakarta gemar jalan kaki demi membantu upaya menekan polusi udara

Baca Selengkapnya