Empat Camilan Sehat yang Paling Enak Dinikmati Saat Akhir Pekan

Reporter

Emily

Selasa, 9 Oktober 2018 13:45 WIB

Ilustrasi kacang-kacangan. Pixabay.com

TEMPO.CO, Jakarta - Anda terbiasa mengudap camilan? Pasti aneh kan kalau tiba-tiba tidak ada camilan. Waktu yang enak buat menyantap adalah saat beristirahat. Tapi, kadang-kadang kita abai camilan yang kita santap itu apakah sehat atau tidak.

Camilan banyak kita temui di pasar tradisional atau pasar swalayan. Untuk camilan dalam kemasan, sebaiknya kita mencari terlebih dulu mengenai kandungan bahan dan gizinya. Biasanya, camilan kemasan itu terdapat kandungan pewarna makanan, pengawet, dan penyedap rasa. Maka dari itu sebelum membeli akan lebih baik untuk memperhatikan dulu komposisi dalam camilan tersebut.

Selain dalam bentuk kemasan, ada juga camilan basah dan kering yang sudah jadi. Akan lebih baik lagi jika kita membuat camilan sehat sendiri yang juga higienis. Kamu bisa mendapatkan kandungan gizi yang baik juga nikmat untuk dicicipi bersama keluarga.

  1. Es Krim Sayur
Es Krim Sayur

Terobosan terbaru dari es krim. Jika kita biasanya membeli atau membuat pastilah bahan utamanya yaitu susu dengan buah-buahan atau cokelat, tetapi sekarang kamu bisa mengubahnya dengan sayuran apalagi. Es krim ini cocok untuk anak-anak yang susah untuk makan sayuran. Rasanya tetap nikmat.

Cara membuat es krim ini sama seperti membuat es krim biasa, hanya dengan menambahkan sayur-sayuran yang sudah diblender. Kamu bisa mencoba dengan sayuran seperti wortel, sawi dan bermacam sayuran lainnya.

Advertising
Advertising

2. Telur Gulung

Telur Gulung

Iya, ini telur gulung yang bisa kita jumpai di mana saja apalagi di sekolah dasar. Namun kamu bisa mencoba di rumah karena membuat telur gulung ini sangat mudah. Kandungan gizi pada telur ini sangat tinggi apalagi proteinnya, baik bagi pertumbuhan tulang, kesehatan mata dan masih banyak lagi manfaat lainnya yang terkandung di dalam telur ini. Nah buat kamu yang mempunyai anak sebaiknya cobalah membuat camilan sehat ini.

3. Sayur dan Buah Kering

Sayur dan Buah Kering

Terkadang kita malas untuk memakan buah dan sayuran secara langsung. Tapi kita tetap memerlukan mengkonsumsi dua makanan tersebut demi memenuhi kesehatan tubuh setiap harinya. Serat yang terdapat dari sayur dan buah bagus untuk pencernaan kita. Selain itu kandungan gizi yang tinggi seperti vitamin C sangat kita butuhkan.

Sekarang kamu tidak perlu khawatir karena sudah tersedia juga buah dan sayuran yang dikeringkan, nikmat untuk dijadikan cemilan sehat saat bosan atau saat sedang menikmati istirahat saat akhir pekan. Camilan buah dan sayur ini bisa kamu beli jika tidak ingin repot untuk membuatnya. Tersedia secara online ataupun datang langsung.

4. Kacang-kacangan

Kacang-Kacangan

Camilan satu ini banyak kita jumpai di mana pun. Selain enak kacang-kacangan juga sangat menyehatkan. Kacang-kacangan ini mengandung mineral dan vitamin yang tinggi baik bagi kesehatan tubuh kita. Kacang-kacangan juga baik untuk kamu yang sedang menjaga berat badan agar tetap ramping, dan juga baik untuk kesehatan jantung. Manfaat lainnya, mencegah diabetes, menjaga kesehatan kardiovaskuler dan jantung, dan bisa menjadi sumber antioksidan.

Tulisan ini sudah tayang di Emilyhillwriter

Berita terkait

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

1 hari lalu

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

3 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

3 hari lalu

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

Saat hamil muda, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan penghilang mual untuk ibu hamil. Baiknya konsumsi makanan sehat dan bergizi.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

3 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

3 hari lalu

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

Setelah sebulan kejadian penyerangan pada relawan World Central Kitchen, LSM itu sekarang siap beroperasi kembali

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

4 hari lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

5 hari lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

6 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Milan Berencana Larang Penjualan Piza dan Es Krim Tengah Malam, Kenapa?

7 hari lalu

Milan Berencana Larang Penjualan Piza dan Es Krim Tengah Malam, Kenapa?

Kebijakan melarang piza dan es krim tengah malam pernah ada satu dekade lalu, tapi ditentang warga Milan sehingga aturan ini ditinggalkan.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

8 hari lalu

Terkini: Jokowi Keluhkan Rp 180 Triliun Hilang karena Pengobatan ke Luar Negeri, Es Krim Magnum Mengandung Plastik dan Logam

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masyarakat berobat ke luar negeri. Es krim Magnum ditarik karena mengandung plastik

Baca Selengkapnya